Selama manusia hidup tidak mungkin tidak pernah menemui kegagalan. Kegagalan adalah hal yang wajar terjadi di dalam kehidupan. Tuhan memberikan kegagalan sebagai pembelajaran semasa kita hidup. Jika Anda gagal di sektor A, cobalah di sektor B. Tuhan mengajarkan untuk tidak pernah berhenti mencoba melalui banyaknya kegagalan dalam hidup Saya dan Anda. Gagal adalah satu kesempatan untuk kita bangkit lagi. Kegagalan memang bukanlah hal yang menyenangkan. Namun, orang yang setia untuk bangkit dan mencoba lagi, niscaya akan menjadi seorang pemenang. Seorang yang sukses PASTI melalui puluhan bahkan ratusan kata GAGAL. Salah satu contoh tokoh yang telah mengalami hal itu adalah Thomas Alfa Edison. Darinya, kita dapat belajar untuk tidak berhenti mencoba. Apa jadinya jika seorang Thomas Alfa Edison berhenti mencoba pada kegagalannya yang ke-9998 kali? Kita tidak akan mengenal yang namanya lampu. Banyak orang yang takut akan kegagalan. Biasanya disebabkan oleh latar belakang keluarga yang mendidik bahwa gagal adalah suatu hal yang memalukan atau bisa juga dikarenakan oleh pengalaman buruk.
Kebanyakan tindakan yang diambil oleh orang-orang yang takut gagal adalah menghindari tantangan yang ada. Mereka mengeluh tentang hal-hal negatif yang belum tentu akan terjadi (kalaupun terjadi, apa yang harus ditakutkan? Anda telah mendapatkan pengalaman yang jauh lebih berharga dari apapun). Takut mengambil keputusan adalah salah satu ciri takut gagal dan menghindar untuk mengambil keputusan sama mustahilnya menghindar dari kematian. Jadi, dapat disimpulkan tidak gagal 100% selama hidup adalah hal yang mustahil untuk dilakukan. Mungkin Anda bertanya "Kenapa?". Saya dan Anda adalah manusia yang notabene makhluk yang tidak sempurna, banyak kelemahan dan memerlukan bantuan Tuhan untuk dapat melakukan segala sesuatu. Mungkinkah makhluk yang tidak sempurna dapat melakukan segala sesuatu secara sempurna? Anda pikirkan sendiri jawabannya.
Hal yang sulit setelah menemui kegagalan adalah bangkit lagi. Banyak orang menyerah di tengah jalan sebelum menemukan hasil yang sebenarnya. Bagaimana caranya bisa terus-menerus bangkit dari kegagalan dan mencapai tujuan Anda? Yang pertama, andalkan Tuhan dalam segala rencana Anda. Yang kedua, miliki motivasi yang benar untuk mencapai tujuan Anda. Yang ketiga, miliki tekad yang sekeras baja. Yang keempat, milikilah komunitas yang mendukung rencana Anda (jadi, ketika Anda gagal, banyak rekan-rekan yang terus mendorong Anda untuk tidak menyerah).
Jadi, kegagalan bukanlah sesuatu yang harus ditangisi, melainkan pembelajaran agar Anda mengetahui apa yang salah dalam langkah Anda untuk mencapai satu tujuan. Jangan takut gagal dan jangan pernah menyerah untuk bangkit lagi.
God Bless You,
Sumber Kaskus. US
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
TEMBOK KESOMBONGAN
"We build too many walls and not enough bridges" (Kita terlalu banyak membangun dinding, dan tak cukup banyak membangun jembatan...
-
Di desaku, tepatnya di pusat desa yang biasa disebut "Simpang Empat" berdiri kokoh sebuah masjid kebanggaan warga desa kami Tanjun...
-
Sekedar sharing buat teman - teman para penggemar novel karya Andrea Hirata. Beberapa waktu yang lalu telah berhasil diterjemahkan ke dalam ...
Betull...
BalasHapusjangan takut gagal...
GBU too
Min mohon tips nya bagaimana cara agar kita tidak mudah putus asa dalam menghadapi kegagalan? Apalagi untuk seorang wirausaha yang baru sangat merintis. Mohon informasi nya ya min Thanks
BalasHapus